Friday, December 18, 2015

Desain ulang Hidup Anda

Judul: Desain ulang Hidup Anda
Sub-Judul: Strategi sukses, bahagia dan berkelimpahan dengan Holystic 
Power
Pengarang: Putu Putrayasa
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Umum
Cetakan: II Sep 2013

Tags: wealth, mindset, life design

Mengapa hidup perlu di desain ulang -

  1. Kebanyakan orang belum puas dengan hidup mereka
  2. Kebanyakan orang menganggap Mustahil bisa
  3. Kebanyakan orang masih memakai strategi yang sudah usang
  4. Kebanyakan orang tidak secara sengaja mendesain pikirannya, tetapi didesain oleh lingkungannya
  5. Kebanyakan orang belum memiliki tujuan yang jelas dalam hidupnya
  6. Kebanyakan orang baru mempersiapkan 3 Kecerdasan (IQ, EQ dan SQ)

--> harus ditambah lagi dengan F-inancial; P-hysic; F-inancial; S-ales and M-arketing; IT Quotient plus Kecerdasan mengeksekusi renacana menjadi tindakan yang menhasilkan (XQ).

Konsep Holystic power adalah memadukan antara kesadaran atas Tuhan dari hukum yang telah ditebarkanNya. Kita menyelarasakan diri dengan hukum-Nya, bukan malah menentangNya. Setelah itu, mengenal diri kita dan yang dibutuhkan oleh zaman dimana kita hidup.8 kecerdasan itu adalah - IQ,EQ,SQ,PQ,FQ,SMQ,ITQ dan XQ


Kelimpahan adalah tujuan dimana komunitas menjadi kunci dan elemen pertama menuju ke berlimpahan itu. Fokus pada kelimpahan sebagai tujuan akhirnya, komunitas adalah start awalnya - proses menujunya membutuhkan Pembelajaran; Pengalaman; Produk dan Sistem.


ada 7 hukum semesta yaitu -  Hukum sebab-akibat, kekekalan energi, Tarik Menarik, Gender dan Waktu tumbuh, polaritas, irama dan realtivitas.



Big Brain, Big Money

Judul: Big Brain, Big Money
Sub-Judul: 24 pikiran terlarang yang akan membuat anda kaya raya
Pengarang: Tom McIfle
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Umum
Cetakan: 2010

Tags: wealth, mindset

semakin besar kapasitas pemikiran, penghayatan, wisdom dan filosofi maka semakin mudah bagi anda untuk mengubah perilaku dan tindakan, yang dapat dirumuskan sebagai - 

STRATEGI + ACTION = RESULT
INFORMATION + ACTION = POWER

kata "Edukasi" berasal dari kata Eduko (latin) yang berarti membangun dari dalam diri. Ini adalah filosofi coaching, membuka potensi dari dalam. Karena pada dasarnya semua orang kaya akan pengetahuan yang belum digunakannya. 
Coaching adalah metode kuno yang sangat powerful, karena hanya dengan emnggunakan pertnyaaan-pertanyaan yang tepat anda bisa mendapatkan pengetahuian yang tersususn menjadi rencana tindakan. 

1.Attitude is everything
Mental Miskin - Hidup saya senang atau susah bukan karena saya yang bertanggung jawab, melainkan karena orang lain atau ada faktor lain yang menyebabkan ini!
Mental Kaua - mereka selalu mengajkan diri untuk bertanggung jawab lebih. Sifat mereka: punya inisiatif, bisa diandalkan dan bertanggung jawab. MEreka adalah orang yang mengambil alih sitauasi, selalu memperhitungkan segala tindakannya dan bertanggung jawab atas hasil yang dicapai, apa pun hasilnya.

Kondisi = kejadian + reaksi anda

2.Mistake equals Learning
MEngapa banyak orang gagal yang terpuruk dan tidak bisa bangkit lagi? bahkan ada yang sampai bunuh diri? --> karena dalam hati dan pikirannya yakin pasti berhasil. Tidak pernah terbersit bahwa ada kemungkinan gagal. Dan mereka kaget, ketika gagal, mereka kecewa dengan sangat mendalam. Tahukah anda bila gagal adalah sesuatu yang pasti dalam bisnis?

3.You stop growing when you stop learning
saat anda mengatakan saYA TAHU, maka artinya anda telah memutuskan kreativitas berpikir anda saat itu juga. hilangkan mental 'I know' ini, begitu ini terjadi maka kesempatan anda untuk belajar akan hilang

4.Your Time is Your Money
Rich People spend money ti save time, poor people spend time to save money. Untuk mengembalikan waktu agar anda bisa sibuk untuk hal-hal yang lebih menghasilkan, anda harus belajar mengelola waktu.Pastikan anda memahami cara mengelola diri sendiri, tim, dan customer agar waktu anda efisien. 
PAstikan anda tahu mana 20% aktifitas yang menhasilkan 80% pendapatan. DAn.... pastikan 20% aktifitas tersebut selalu dalam KENDALI anda.

5.ASk and you shall receive
thingking is a process of asking and answering question. Berpikir itu tidak ada lain kecuali bertanya jawab saja. Anda tanya apapun, otak anda akan bisa jawab. Bila anda menanyakan sesuatu yang besar, misalnya naikkan omzet 1.000% dengan naikkan omzet 10% tahun depan apakah ada bedanya? tidak, yang membedakan hanyalah jenis pertanyaannya.

6.The Why Factor
Mnurut Tony Robbins, satu-satunya alasan seseorang tidak memiliki kekayaan finansial adalah karena tidak memiliki alasan yang kuat untuk mengejar kesejahteraan tersebut. Maka, ketika muncul ide atau keyakinan yang kurang mendukung, mereka dengan pasrah menyerah pada keadaan.
Jadi apa alasan anda ingin punya BIG MONEY? 
BAgaimana menggali alsan dari dalam diri anda bisa menumbuhkan motivasi positif untuk mengejar kesuksesan lebih dahsyat lagi?

7.Business must be fun!
Fun itu sebuah pekerjaan. tidak gampang membuat segala sesuatu menjadi fun. Kita harus penya komitmen untuk have fun. KEtika kita sudah fun, bisnis kita akan mengikuti. percayalah!

8.There's nothing wrong with the mirror
kalau anda ingin merubah cermin maka anda harus merubah diri anda sendiri bukan orang lain yang kita ubah.

9.YOu can or can't you are absolutely right
dalam sistem otak kita tedapat sistem yang dikenal dengan reticular activating system (RAS), sistem ini merupakan syaraf yang mengontrol kesadaran seseorang. termasuk bila anda tidur maka diatur oleh syaraf ini. RAS mengeliminasi hal-hal yang dianggap tidak penting oleh otak kita. Bayangkan pada saat anda berfikir akan membeli mobil kijang warna biru maka mendadak di jalan anda melihat banyak kijang berwarna biru seliweran di jalan. ini contoh dari penggunaaan RAS ini

10.Make a habit of doint it now!
Dimana pun anda apa pun masalah yng anda temukan segera hadapi. Jangan biarkan masalah-masalah itu menjadi berlarut-larut.Tulislah dateline kapan masalah itu akan anda selesaikan.

11.Don't buy a job
jika anda menginginkan memiliki bisnis, dar awal anda harus memiliki real business. Memiliki mindset seorang business owner. Kalau kita tidak membuat bisnis bekerja untuk kita, maka kita hanya memiliki sebuah job.

12.Don't let your business runs you
bangunlah bisnis yang memiliki commercial profitable enterpize that works without you, karena anda punya sinergi yang bekerja dengan baik. anda memiliki keunikan di bisnis dan fundamental yang tepat untuk membangun bisnis yang bekerja tanpa anda

13.Sell your business
bila anda ingin kaya maka juallah bisnis anda, ini mindset yang harus anda miliki. Menjual bisnis bisa melalui franchise, saham/IPO atau di jual begitu saja. Maka saat membangun bisnis rasakan juga sepeti anda membangun rumah. tentu anda sudah membayangkan rumahnya akan jadi seperti apa? kamar mandi dimana? jendela menghadap kemana? handle kamar mandi dari merk apa? dan closet yang akan di pasang apa?
pernah berpikir bisnis akan beromzet berapa? berapa harga jualnya? sebesar apa bila sudah jadi?

14.See the forest from the tree
lihatlah tingkatan pengusaha dari masa seabagai employee dahulu - dimana posisi anda sebagai pebisnis
- saya seorang karyawan yang sedang membangun network dan knowledge
- saya seorang karyawan yang sudah siap keluar dan memiliki bisnis
- saya seorang pengusaha yang masih belajar
- saya seorang pengusaha yang sedang frustasi karena sangat sibuk
- saya seorang pengusaha yang siap memiliki bisnis yang berjalan tanpa owner

15.You wwork hard if your businesss doesn't
Kala kita bekerja untuk bisnis kita maka kita bekerja in the business, biasanya sibuk dalam operasional.
Empat sumberdaya vital yang harus anda jaga: WAKTU, TEAM, UANG dan KNOWLEDGE

16.Delegate 80% of your work
Kunci leverage adalah anda harus memiliki art of delegation, melawan art of application. Bedanya: dalam aplikasi, anda meminta anal biah anda bekerja sesuatu, meminta dia untuk mengerjakan A, kemudian anda lepaskan dan tidak pernah mengontrol dia sama sekali.Delegasi adalah memberikan goal dan mengontrol goal tersebut.

17.it's not how slow you start, it's how strong you finish
hidup seperti sebuah pertandingan dan akan menang bila dakhiri dengan baik. Sukses di garis akhir - Adhi Tirtawisata, Director Panorama Tours. Untuk sukses maka anda harus menjadi yang terbaik - OUTSTANDING, tidak cukup hanya GOOD tapi harus menjadi GREAT. Caranya dengan melakukan EXTRA MILE, Anda harus belajar dan bekerja "lebih" dari yang diharapkan.

18.Key of Success in Business is Lazyness
sesuatu yang bertolak belakang dengan apa yang dibilang sebagai go extra mile. Sebetulnya binis ownersejati tidak pernah berkeja di bisnisnya. Jika bisnis sudah berjalan dengan baik maka mereka bisa bermalasan. Buatlah cita-cita yang jelas dan bermakna. walau pun itu adalah bermalas-malasan sebagai targetnya.

19.Are you growing or dying?
Business like a tree, dia akan tumbuh atau mati tidak mungkin stagnant. Keputusan kitalah yang membedakannya. So, dalam mengambil keputusan, consciousness is very important. Tidak bereaksi spontan (bukan saat dikejar anjing gila) akan memberi Anda alternatif untuk memberi kesempatan agar intuisi Anda bekerja lebih clear. Baru otak kanan sangat ampuh mengawal sukses Anda.

20.If you can't than you must
Yang abadi di dunia ini adalah perubahan, dan perubahan seringkali membawa ketidaknyamanan. Jika anda merasa tidak bisa berubah, maka anda HARUS PAKSAKAN! ketika anda MEMAKSAKAN diri anda PASTI BISA! Untuk berubah ada beberapa syarat agar anda bisa menikmati perubahan yang positif - CIptakan VISI yang besar, DREAM BIG, THINK BIG! maka semua masalah akan tampak lebih kecil dari visi anda

21.Competition Equals Creativitiy
salah satu cara yang dapat anda tempuh untuk menghadapi pasar adalah melakukan out-think, out-market, dan out-maneuver terhadap competitor anda. Maka, kompetisi yang ada jangan ditanggapi dengan satu solusi. Lawanlah kompetisi anda dengan segala kreativitas yang bisa anda pikirkan. Lihat dari sudut pandang lain.

22.Ask for more
The reward "always" is available for those who "search"!
Selalu berpikir apalagi yang bisa saya berikan untuk customer, apalagi yang bisa dilakukan untuk tim saya. Ask for more. set your goal. ciptakan direction, ciptakan focus. ciptakan mementum, jadilah orang yang bermanfaat untuk bisnis anda

23.Life is meant to be abundant, believe it!
Hidup dengan abundant (berkelimpahan) akan jauh lebih baik dari pada dengan scarcity (ketakutan). Karena anda merasa dunia itu berlimpah daripada merasakan bahwa segala sesuatu serba terbatas. Maka tidak ada alasan bagi kita untuk pelit, atau tidak percaya bahwa dunia ini berkelimpahan.

24.Keep it Smile Jack!
Definisi brilian menurut Tom adalah orang yang sanggup membuat segala sesuatu yang seharusnya kompleks menjadi sederhana. Simple bukan berarti EASY. Simple berarti tidak ada yang dipersulit. Banyak hal yang membutuhkan pemuikiran sederhana, tapi membutuhkan komitmen. Tidak ada orang yang suka diperintah, orang lebih suka melakukan apa yang mereka sukai.




Wednesday, December 9, 2015

Resign by Design

Judul: Resign by Design
Sub-Judul: 7 Rahasia sukses pensiun muda, sejahtera dan bahagia
Pengarang: Jumadi Subur - motivator karir, pensiunan muda
Penerbit: PT Zaytuna Ufuk Abadi
Cetakan: Oct 2015

berikut adalah 7 rahasia sukses muda yang ditawarkan oleh penulis dalam buku ini. Berikut adalah ke-7 rahasia yang dibagikan kepada pembacanya:

1.Empat Kesalahan Fatal Karyawan Resign
- ikut-ikutan
- alasan yang kurang tepat
- tidak punya rencana (design hidup)
- tidak memiliki rencana finansial

2.Money Life Quadrant: Dalam hal keuangan, kita termasuk kategori yang mana?
Setiap orang mendambakan situasi keuangan yang memungkinkan untuk memenuhi segala kebutuhan dan keinginan namun tetap memiliki waktu luang untuk menjalankan aktivitas sosial.

3.Design Your Life: Rancang kesuksesan masa depan Anda sendiri
salah satunya adalah merencanakan berapa uang ayang kita ingin miliki untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan kita, sebelum memutuskan untuk pensiun. Semua rencana atau design ini haruslah dibuat secara tertulis.

4.Ciptakan Income Matrix sebelum memutuskan pensiun
Sumber kekayaan ini bisa dibagi menjadi lima yaitu - passive income, massive income, active income, other income dan sedekah.

5.Money Management: Manjemen finansial yang simple dan efektif
Money managemetn mempunyai irama yang harus kita pahami: Irama kewajiban-hak, irama kebutuhan-keinginan dan irama meabung-menuai. alokasi keuangan dapat dilakukan dengan membaginya kedalam 6 kantong kebutuhan: 1.10% barang atau sesuatu yang kita impikan; 2.10% untuk investasi pada ilmu, pengetahuan dan ketrampilan; 3.maksimum 55% untuk memenuhi kebutuhan hidup kita; 4.10% untuk membeli ksesnangan atau hobi; 5.minimal 5% untuk charity atau sedekah 6.sisanya untuk kebutuhan emergency.

6.Bukan hanya tentang laba dan kaya, tapi juga tentang surga dan neraka
Bisnislah sesuai syariah yang telah diajarkan oleh islam, karena bisnis adalah jalan menuju surga.

7.Agar percaya diri di Masa Purna Bakti
jangan di hambat masalah usia, tetaplah semangat untuk menjalani hidup ini. BAgaiman menyuntikkan spirit ini kedalam diri sendiri bahkan sampai mempengaruhi organisasi? Berikut sebagian caranya:
- ingat umur
- hati-hatilah dengan "menerima apa adanya"
- pandanglah ke depan
- bertanyalah "bagaimana caranya"
- kembangkan mindset "memulai"
- cintai teknologi



Menangkap kupu-kupu

Sewaktu kecil banyak dari kita yang suka menangkap kupu-kupu, terutama anak perempuan. Apakah anda juga punya pengelaman menangkap kupu=kupu seewaktu kecil? Ada yang menangkap kupu-kupu secara langsung dengan menggunakan jari-jari tangannya, atau juga menggunakan alat seperti jaring.

Meski sulit menangkap kupu-kupu ini namun, banyak anak-anak yang senangnya justru menggunakan tangan kosong alias tanpa alat bantu untuk menangkapnya. Tentu saja butuh usaha dan kesabaran yang lebih untuk menangkap kupu-kupu dengan cara ini. Dengan menggunakan jaring tentu akan jauh lebih mudah, tanpa harus mengeluarkan usaha dan kesabaran yang lebih. Malahan kemungkinan untuk mendapatkan kupu-kupu ini akan lebih tinggi, bahkan mungkin menangkap kupu-kupu yang berukuran lebih besar juga memungkinkan.


Dengan cara yang pertama apa yang terjadi?

Kadang saking asyiknya mengejar kupu-kupu itu maka tidak terasa kita mengejarnya semakin jauh dari rumah. Kupu-kupu terus kabur menjauh dan kita tetap saja mengejarnya sehingga kita berlari semakin jauh dan begitu sadar kita sudah berada jauh dari tempat tinggal.

Ternyata dalam mengejar kesuksesan karir, bisnis atau rezeki, kita seperti mengejar kupu-kupu. Semakin lama semakin jauh kita mengejar rezeki, ke luar kota, ke luar negeri bahkan ke tempat-tempat yang jauh. Kadang kita juga tidak sadar bahwa kita sudah terlalu jauh dari cita-cita awal kita. Bahkan sampai meninggalkan keluarga segala. Bukan hanya jauh secara fisik namun bahkan jauh secara emosional dari keluarga kita.


Akan lebih parah lagi bila saking jauhnya kita mengejar kupu-kupu, pada saat kupu-kupu berhasil kita tangkap maka kita masukkan kedalam botol untuk dibawa pulang. eh, ternyata kupu-kupu malah mati dalam perjalanan kita pulang ke rumah... karena perjalanan pulang ke rumah terlalu jauh sehingga butuh waktu lama untuk kembali pulang ke rumah.

Demikian pula dengan rezeki, karir dan bisnis. Saking jauhnya kita mengejarnya maka rezeki yang diperoleh tidak banyak yang bisa kita nikmati karena terlalu banyak ongkos yang kita keluarkan untuk mendapatkannya.

Ada cara lain untuk menangkap kupu-kupu. Kita buat taman bunga yang menarik kupu-kupu di depan rumah pastilah para kupu-kupu itu akan mendatangi rumah kita. Bukan cuma satu namun sang kupu-kupu akan mengajak teman-temannya, jadi akan banyak kupu-kupu yang mendatangi taman bunga kita.Cara ini memang berat karena perlu waktu, biaya, tenaga, upaya dan kesabaran. Namun hasil akhirnya juga lebih baik bukan? kemungkinan besar tidak ada satu pun kupu-kupu yang mati dalam perjalanan.

Mengapa kita tidak melakukan hal seupa dalam menggapi rezeki, membangun bisnis atau karir? berinvenstasi untuk masa depan kita. Luangkanlah waktu, biaya, tenaga, upaya dan juga kesabaran untuk mendapatkan kesuksesan.



Monday, December 7, 2015

DNA Sukses Mulia

Judul: DNA Sukses Mulia
Sub-Judul: Panduan meraih harta, takhta, kata dam comta uang tinggi sebagai sumber manfaat seluas-luasnya
Pengarang: Farid Poniman, Indrawan Nugroho, Jamil Azzaini
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Umum
Cetakan: IV Feb 2014

Tags: Jamil Azzaini, Success

Sukses saja tidak cukup, namun diperlukan Mulia untuk melengkapinya. Kenapa, karena ketika sukses dan mulia berhasil anda miliki pada saat yang sama, saati itulah semua yang terbaik akan hadir dalam hidup anda. Saat itulah kebahagiaan sejati dapat anda rasakan sepenuhnya. 

Demikian juga sebalinya, Mulia saja tidak cukup! harus dilengkapi dengan kesuksesan bila tidak maka kemuliaan anda akan mendapatkan batasan.

Manusa dapat menemukan bibit kehidupan terbaik sebagai DNA kehidupan yang ada dalam dirinya. DNA adalah pembentuk manusia secara fisik, sekaligus menentukan kehidupan manusia itu sendiri.

Rumus sukses mulia adalah: EXPERT x ASET x EPOS
Expert adalah seseorang yang dianggap paling hebat, paling akhli dan paling diandalakan dalam bidang profesinya.
Aset adalah sesuatu yang bisa memberi nilai tambah. Ada 3 aset dalah diri kita: aset fisik/metafisik, aset kecerdasan dan aset hati.
Epos adalah singkatan dari energi positif yang dikeluarkan oleh tubuh kita.

Modus sukses mulia adalah kebiasaan yang perlu diulang-ulang dalam hidup dan pekerjaan anda dalam rangka merekayasa buday otak anda, seingga nantinya anda akan memiliki 'warna' DNA yang tepat untuk meraih kehidupan terbaik anda.


Ada 5 modus (kebiasaan) sukses mulia -

EXPERT
1.Modus Asah pilihan
"pengalaman mereka yang akan dijemput ajal membuktikan, ternyata penyesalan terbesae seorang  manusia tidaklah bersumber dari apa yang dilakukannya, melainkan dari apa yang tidak dilakukannya."

Pastikan 2 hal yang memastikan kita punya keterlibatan yang tinggi dengan pekerjaan kita: PASSION dan TALENT

aturan menjadi expert - Mereka yang berhasil menjadi expert telah mengalokasikan waktu untuk berlatih selama 10.000 jam. Yang perlu dipahami dari teori ini adalah 10.000 jam yang dimaksud bukan jam terbang seseorang dalam melakukan perkerjaan tertentu, melainkan waktu yang digunakan seseorang untuk berlatih secara terus menerus dan disengaja untuk meningkatkan keterampilan. Lebih tepat disebut deliberate practice, seperti istilah Anders Ericsson.

ciri-cira adalah -

  • didesain khusus untuk meningkatkan performa atau keterampilan tertentu
  • memiliki tujuan spesifik dan berjenjang
  • melampaui kemampuan yang dimiliki saat ini
  • dilakukan dengan gairah dan semangat yang besar
  • mendapatkan feedback secara berkesinambungan dari seseorang yang dianggap ahli dalam bidang tersebut.


ASET
2.Modus Aktifkan Daya Pancar
work Life Balance and Multitasking method adalah berfokus pada pengelolaan waktu. Tantangannya adalah seberapa banyak waktu yang dihabiskan atau seberapa mampu kita bisa mengelola waktu?

Jim Loehr dan Tony Schwartz membuat tulisan mengenai pengelolaan energi ini, judul buku mereka adalah The power of full enggagement: Managing Enrgy, Not Time is the key to high performance and personal renewal.
Mereka menulis bekerja lebih lama di kantor tidak berhasil karena waktu adalah sumber daya yang terbatas. Tetapi energi diri bisa diperbaharui. Yang dimaksud dengan daya pancar adalah pancaran energi anda.

Energi ini ada 2 -

  1. energi fisik - stamina tubuh anda
  2. energi metafisik - kemampuan berkonsentrasi dan mengatur gelombang otak (beta, alfa, theta & delta)


3.Modus Pacu Mesin
Mesin kecerdasan kita secara genetik berdasarkan teori STIFIn ada 5 macam - Sensing, Thinking, Intuitung, Feeling, Insting. Dengan memacu mesin kecerdasan yang kita maka dipastikan dapat mendapatkan hasil yang maksimal. karena mesin kecerdasasan ii bersifat bawaan atau genetik, tetapi tidak diturunkan atau non-hereditary.

4.Modus Nikmati Masalah
Segala masalah dalam hidup kita ibarat segenggam garam. Tidak kurang, tidak lebih. Banyaknya masalah dan penderitaan yang harus kita alami sepanjang hidup sudah ditakar dan dijatah Allah. Jumlahnya tetap, tidak berkurang dan tidak bertambar.
Masukkan segenggam garam ke dalam air dalam gelas, maka air akan terasa asin. Masukkan segenggam garam itu di danau luas maka air danau tetap terasa segar dan tidak asin. Maka luaskanlah hati dalam menghadapi semua masalah.

Langkah selanjutnya adalah menikmati masalah - kondisi dimana anda mampu menerima masalah yang datang kepada anda, kemudian anda lanjutkan dengan melakukan aksi-aksi positif di level yang lebih tinggi dibandingkan kebanyakan orang. Dengan sebuah tujuan, menjadikan anda dan sekitar anda lebih baik daripada sebelumnya.

EPOS
5.Modus Tabung EPOS
Ketika seseorang mengeluarkan energi positif (epos), dia akan mendapat nalasan sesuatu yang positif, setimpal dengan yang sudah dikeluarkan. Sebaliknya, apabila mengeluarkan energi yang negatif, anda akan mendapat balasan setimpal berupa sesuatu yang negatif.


+
Irama Modus dan panduan aksi.
Sukses mulia dapat dijalankan dengan 3 irama yang berbeda: sprint, pacing and Maratahon. 
Pacing adalah pembentuk profesi anda dan menjadi platform yang perlu digembleng dengan baik. Ketika anda bekerja sehari-hari maka irama yang digunakan adalah Pacing.

Untuk mencapai sukses mulia maka diperlukan kolaborasi antar ke-3 irama tersebut









#sharing

Judul: #sharing
Sub-Judul: 
Pengarang: Handry Satriago
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Umum
Cetakan: 2014

Tags: Inspiration, Life Journey, Sosmed

Saat melihat buku ini pertama kali di toko buku, tidak ada yang menarik perhatian. Hanya ada kata #sharing dan buku yang berwarna ungu. 

Ditaruh di atas tumpukan buku-buku baru makanya justru saya bisa berkesempatan untuk melhat-lihat apa yang ditulis dalam buku ini. Baru lah sesuatu yang menggelitik ingin membacanya. beberapa hal tersebut adalah -

  • format penulisan yang tidak lazim (ada beberapa angka) seperti bukan satu paragraf yang utuh - belakangan saya baru tahu kalo ini memang rangkaian tulisan di twitter yang dilakukan oleh pengarang, formatnya tetap dibuat seperti apa adanya di sosmed tersebut.
  • profil pengarang yang (maaf) menggunakan kursi rodah, selesai menempuh studi doktoralnya di usia 41 tahun dan menjadi CEO GE Indonesia.
  • ada tiga hal yang menjadi perhatian si penarang seperti yang ditulis pada bagian belakang sampul bukunya: cinta pada pendidikan, hormat kepada sains dan hasrat yang menggebu untuk menenukan anak-anak muda yang bertalenta menjadi pemimpin masa depan.

berikut yang saya dapat dari #sharing beliau -

"Share your knowledge. It is a way to achieve immortality" - Dalai lama.
ada 2 kelompok utama dalam sharing -

  1. belajar (yang tidak harus selalu di bangku sekolah)
  2. membagi hasil pembelajaran tersebut pada orang lain


akttifitas ini memerlukan rasa tidak mementingkan diri sendiri dan keinginan orang lain ikut merasakan manfaat dari pengetahuan yang ada.

pembelajaran adalah proses yang berkesinambungan, yang tidak berhenti saat lulus sekolah ataupun sudah menjadi seorang pemimpin. Bahkan, ketika seseorang sudah menjadi pemimpin bagi organisasi atau kelompoknya, proses belajar mereka sesungguhnya banyak terjadi ketika mereka membagi pengetahuannya pada orang lain.

ada sekitar 66 judul @kultweet yang terbagi dalam 4 bab dalam buku ini -

  1. Tentang Perjalanan Hidup
  2. Indonesia dan Dunia yang terus menggelobal
  3. Leadership dan Followership
  4. Seputar Manajemen: Konsep, Teori dan Praktek

membaca buku ini memang seperti membaca celotehan twitter dalam bentuk cetak. 
isi daro kultweet itu yang banyak memberikan ide and insight bagi saya saat membacanya, sangat saya rekomend untuk para pembaca yang ingin mendapatkan insight dari pengalaman penulis dengan gaya bahasa tweeter yang ringan dan to the point


Saturday, November 28, 2015

10 Jurus Terlarang

Judul: 10 Jurus Terlarang
Sub-Judul: Koq mAsih mau bisnis cara biasa
Pengarang: Ippho Santosa
Penerbit: Elex Media Komputindo
Cetakan: XIII 2010
keyword: RightBrain; IpphoSantosa; BusinessBook


Jurus#1.Mulailah dengan yang kanan - apa relevansi kalimat ini dengan intuisi dan cashflow quadrant?

Jadilah orang LATERAL -orang yang kadang mempunyai gagasan mula-mula dan tindakan yang dianggap buruk- sistem pendidikan di Indonesia tidak mendukung perkembangan otak kanan, hanya proses pembelajaran di playgroup dan TK yang menaruh perhatian pada otak kanan. Padahal otak kanan akan mengembangkan intuitif, kreatif dan ekstensif.

Jurus#2.Rancanglah DNA sedini mungkin - mengapa seorang pelaku bisnis harus berkhayal dan menangis?

Seperti apa anda nantinyua tidak ditentuka ndoleh keadaan anda saat ini, tetapi ditentukan oleh impian anda saat ini. Langkah selanjutnya adalah visualisasikan mimpian anda itu, terus bayangkan hingga terinstal di subconscious mind anda -otak alam bawah sadar anda. Stelah itu komunikasikan dnegan orang2 disekitar anda, bila perlu katakan kapan impian itu akan terealisasi.Diperlukan keberanian dan tidak diperlukan kesempurnaan untuk memulai sesuatu. ujung2nya Dream and Action -DNA

Sesungguhnya keberanian itu adalah melakukan apa yang anda takutkan. renungkanlah, pada saat anda tidak mempunyai nyali untuk melakukan sesuatu yang positif, maka itulah yang diistilahkan dengan kegagalan sejati.

Jurus#3.Terjunlah seperti rollercoaster - bagaimana menyiasati kegagalan bisnis dengan secret of seven?
hikmah saat kita sedang dalam kondisi dibawah adalah -

  1. kemerosotan/kegagalan atau apapun namanya akan menempa mental anda
  2. kondisi paling layak untuk dijadikan pembelaharan
  3. kerendahan hati - ini hal terbaik yang bisa anda pelajari
  4. anggaplah sebagai bumbi dalam bisnis anda
  5. kreatifitas akan terasah untuk mengatasi hal ini

nikmati prosesnya, jadilah orang yang ngeyel dan ngengkel namun bukan ndableg. Min 7kali anda akan gagal dalam melakukan hal yang sama Thomas A.Edison berapkali hayoo?

menyontek adalah langkah terbaik dalam belajar - bila ingin membuka restauran maka belajar/bekerjalah pada restaurant besar atau perusahaan F&B bukan bekerja di pabrik pipa.

Jurus#4.Berdamailah dengan badai - bagaimanan menyiasati penyakit, kelemahan dan kejanggalan?

JuruS sakti untuk survive dan sustain baik dalam kehidupan sehari-hari maupun bisnis adalah - Do not avoid problem but live with problem. Yang dianggap oleh orang lain suatu kelemahan mungkin adalah sumber kekuatan kita, yang dianggap orang janggal itu malah mungkin keunikan kita sebagai ciptaannya. Yang dianggap menjadi penyakit kita adalah pemicu dan alasan kita untuk terus berjuang. think that way...

Jurus#5.Duduklah sama renda - bagaimana memanfaatkan lima keajaiban paralel dalam bisnis?

Unsur2 yang selalu terkandung dalam makna cinta adalah respect, care, responsibility and knowledge. Menurut Thomas Friedman (pengarang World is Flat) - apabila anda ingin mengasah kemampuan otak kanan maka kerjakanlah apa yang anda cintai. Lima keajaiban paralel itu adalah -

  1. Peristiwa 9/11 Vs.11/9
  2. PC Vs.CP - Personal Computer Vs.Cellular Phone
  3. IDN May13 Vs MYN May13
  4. Old Japan Vs.Old China
  5. Prophet M(usa) Vs. Prophet M(uhammad)


Jurus#6.Gantilah gelar dan jabatan - mungkinkah personal branding dengan gelar dan jabatan instan?

personal branding sangatlah mudah menenukan dawai; bahwa pl, masing2 masing institusi yang transparant. Ping! lakukanlah hal yang tidak biasa - namun saatnya direpotkan denga 34/44 --> khan sudah dibilang mereka akan/dan mau bekerja kepada orang lain.

Jurus#7.Masuklah ke surga paling dulu - bagaimana cara mengubah business doer menjadi business owner?
Caranya adalah dengan menjadi -

  1. Penjual
  2. Pengusaha
  3. Pemimpin
  4. Pemilik Usaha

langkah terakhir adalah kembangkan usahanya.Selalu lakukan hal yang berbeda dengan kompetitor dan 'challenge the status quo'.

Jurus#8.Biarkan kudeta terjadi - apa kerugian dari pendaftaran merek dan apa manfaat dari kudeta konsumen?

Merek bukan hanya cuma soal produk atau servis. Mereka juga menempel pada individu, komunitas, organisasi, partai, kota, negara, pokoknya apa saja. Tapi manfaat dasarnya teteap sama, yakni sebagai identitas pembeda. Zaman sekarang brand is necessity! merek adalah keniscayaan. 

Harga jual sebuah brand bisa 4x lipat atau lebih dari nilai bersih bisnis tersebut. Kudeta konsumen berkaitan dengan komunitas - alih-alih melakukan bombardir (bombin) terhadap merek tertentu, pelaku bisnis diharapkan menabur dengan sabar (seeding)

Jurus#9.Waspadai Jaman Edan - apa ciri-ciri zaman edan dan apa kaitannya dengan positivity?

konsepnya adalah - mindset first, then strategy. selalulah berpikir positif dan selalu berbaik sangkat terhadap sesuatu, keadaan maupun orang lain. Pursuit for spirituality, itulah tren bisnis yang pertama. Sejak jaman dahulu manusia adalah malkhluk spiritual, namu nperlahan species ini berubah menjadi makhluk rasional. Tren selanjutnya adalah societal marketing - dimana sangat memperhatikan lingkungan; tren berikutnya adalah People Power diawali dengan revolusi industri. ada 4 kata kunci -

  1. layangan perorangan (personalized service);
  2. kesepakatan harga (price understanding);
  3. produk khusus (customized product); dan 
  4. cerita dari mulut ke mulut (word of mouth)

tren business ke empat adalah Pursuit of Simpilicity dan tren kelima yang terjadi di tahun 90an adalah Positivity insurection.

Jurus#10.Matilah dengan tenang - apa relevansi E=MC2 dengan keseimbangan "hati" dan "hati-hati"?

Untuk menjadi sukses seseorang mesti memiliki passion and compasion. Passion untuk diri sendiri dan compasion untuk orang lain. Selanjutnya adalah charity karena seperti pepatah mengatakan "The more you give the more you get"
Menurut AA Gym satu-satunya bisnis yang paling sustainable adalah bisnis yang menghasilkan laba, nama dan pahala sekaligus. Yang menurut Konosuke Matsushita: Hidup bukan untuk sepotong roti belaka. Agar terjadi keseimbangan maka rumus E=MC2 akan berlaku, yaitu: keseimbangan (E.quilibrium) didapat dengan mencari dan mengelola uang (M.oney) yang harus berlandaskan hati(C.onscience) dan hati-hati (C.autiousness)



Sunday, November 15, 2015

Moslem Millionaire

Judul: MoslemMillionaire
Sub-Judul: Menguasai cinta dan Harta Dala m365 hari
Pengarang: Ippho Santosa
Penerbit: Elex Media Komputindo
Cetakan: I 2013
keyword: RightBrain; Spiritual; IpphoSantosa


Kita bisa menghasilkan (earn)  dengan kekuatan doa (pray) dan cinta (love)

Keajaiban cinta
rezeki itu dekat denga ncinta. Dimana rezeki akan berpihak pada orang-orang yang pandai mencintai dan mengasihi. Maksudnya, orang-orang yang -
berbakti kepada orang tua
menyayangi istri
menafkahi keluarga
membantu sesama
meyantuni yatim-piatu
menjalin silaturahim
melayani pelanggan
menghargai mitra

cinta yang benari akan mengkayakan! dan mudah2an akan mengantarkan Anda menjadi Moslem Millionaire - layaknya sebuah keajaiban.

Kebesaran cinta
Kalau KECINTAAN sudah besar; kalau KEYAKINAN sudah besar; maka ACTION akan turut membesar; maka AMAL turut membesar; ujung-ujungnya segala sesuatu menjadi keciiiil, yang sebenarnya, tidak ada satu pun IMPIAN kita yang terlalu BESAR bagi-NYA. Ikhtiar hendaknya berlandaskan pada keyakinan. Sia2 berikhtiar jika tanpa keyakinan. sungguh, itu benar, tak terbantahkan lagi. Namun yang sebaliknya juga terjadi. Dengan sering2 beriktiar maka itu akan menambah KEYAKINAN; dengan sering2 beramal itu akan menambah KEYAKINAN; dengan sering2 berdoa, maka itu akan menambah KEYAKINAN. Lihatlah, yang sebaliknya juga terjadi.

Pengorbanan cinta
Menjuju puncak, lazimnya ada lima sikap yang muncul berbarengan. Apa itu? Niat baik; prasangka baik; keyakinan; optimisme dan antusiasme. Beruntung orang2 yang menjaganya. gagasan ippho adalah - Produksi sebesarbesarnya; Konsumsi sekadarnya dan Distribusi seluas-luasnya. Ini adalah perpanjanga ndari gagasan besar: menabur manfaat; menjadi rahmat bagi semesta dan menjalankan peran khalifah.

Temali Cinta
alih-alih Benci dan Dengki, kita dianjurkan untuk saling menyayangi. Dimana semangat ini diwujudkan secara nyata melalui silaturahim (networking) dan sedekah (giving).
siapa yang profitnya paling banyak?
siapa yang pahalanya sangat banyak?
siapa yang dirindukan oleh orang banyak?
rupa-rupanya jawabannya sama: mereka yang menjadi solusi bagi sesamanya.Karena itu tidak ada pilihan lain, jadilah bagian dari solusi atau cepat atau lambat anda akan menjadi bagian dari masalah.

Penghadir cinta
para anggota penghadir cinta adalah 1.orang tua kita; 2.pasangan kita; 3.anak-anak kita. Mereka bukan cuma menghadirkan cinta namun juga rezeki dalam kehidupan kita sebagai wasilah (perantara)-Nya. Keluargamu, itulah potensi rezekimu, potensi bahagiamu, juga potensi pahalamu. Sesederhana itu. Gabungan amal, doa dan action akan memebrikan dampak yang maksimal dalam menghadapi suatu masalah atau menggapai suatu keinginan.

Desir-desir Cinta
Kelak kita akan dikumpulkan dengan orang-orang yang kita cintai, walaupun kita belum pernah bertemu dengan orang-orang tersebur. Oleh karenanya, pastikan kita mencintai irang-orang yang benar. Tatkala kita mencintai seseorang, maka kita akan senantiasa menyebut-nyebut namanya. Dengan senangh hati pula kita menurut kata2nya, juga membelanya. Dan manakala oranlg lain menyebut namanya, hati kita langsung bergetar! itulah desir-desir cinta. Siapakah dia? tidak lain, dia adalah Nabi Muhammad-teladan yang amat terpelihara.


Rahasia Cinta
...



Hanya 2 Menit

Judul: Hanya 2 Menit
Sub-Judul: anda bisa tahu potensi rezeki anda
Pengarang: Ippho Santosa
Penerbit: Elex Media Komputindo
Cetakan: I 2012
keyword: RightBrain; Spiritual; IpphoSantosa



Buku ini adalah buku ketiga dari serial sebelumnya 7 Keajaiban Rezeki dan Percepatan Rezeki, jadi sebaiknya membaca kedua buku itu terlebih dahulu sebelum membaca buku ini. Agar pemahamannya bisa menyeluruh dan berkesinambungan



Bila kekayaan itu adalah bangunan, maka fondasinya adalah -
  • Mindest alias pola pikir yang jelas
  • Passion alias gairah yang kuat
  • Value alias manfaat yang besar
  • Model alias teladan yang dekat
Sedangkan tiang-tiangnya adalah -
  • Bisnis
  • Investasi
  • Properti
  • Emas
Keyakinan dan pemahaman adalah kuncinya. Seberapa besar keyakinan dan seberapa benar pemahaman anda, maka sebesar itulah potensi kekayaan Anda. Rumus ABCD adalah rumus hidup: dimana Allah(A) telah menciptakan manusia yang diawali dengan kelahiran(B,Birth) dan diakhiri dengan kematian (D-Death). yang berada di antara B dan C adalah pilihan (C-Choice). Jadi, berdasarkan rumus ABCD ini - kaya atau miskin itu bukan takdir, namun pilihan.

Paradoks orang kaya -
paradoks#1.Mereka memiliki impian yang besar (imajinatif), namun mau memulai dari yang kecil dan segera
paradoks#2.Disatu sisi mereka memang tahan bantiung dan 'keras'. Namun disisi lainnya mereka luwes dan mampu beradaptasi.
paradoks#3.Dalam berproses menuju sukses dan kaya yang terkesan duniawi, ternyata mereka tetap sederhana dan memelihara amalan2

Penghalang rezeki adalah - Dendam, Dengki dan Dongkol
Mimpi boleh besar, namun tawakalnya harus jauuuuuuh lebih besar - nanti, hasilnya malah menakjubkan dan mengejutkan. Setelah bermimpi besar maka berusaha mempersembahkan yang terbaik; berusaha memberi makna kepada sesama; dan berusaha mencari ridha-Nya.
"(sedekah yang paling utama adalah) sedekah yang engkau berikan ketika engkau dalam keadaan sehat lagi kikir, takut terhadap kemiskinan dan menginginkan kekayaan"-HR.Bukhari

SUKSES BESAR = Pembeda Abadi x Daya ungkit x Kesesuaian Momentum

Rahasia kekayaan Donald Trump dan Robert T.Kiyosaki adalah seperti yang digambarkan oleh Ippho - Upgrade-lah komputer. Jika tidak, itu akan menuju downgrade. Asahlah kecerdasan. jika tidak, Anda akan menuju kebodohan. Bangunlah kekayaan. Jika tidak, Anda akan menuju kemiskinan. Hal bisa di pelajarai dari Chairul Tanjung and Muhammad Yunis adalah bukan sekerdas cerdas, mereka juga sabar dalam melakukan proses bisnisnya. 

Bukan sekedar berbisnis, mereka juga peduli kepada sesama. rahasia kekayaan Azim Premji yang memiliki kebiasaan sama dengan Sandiaga Uno (hidup sederhana, merutinkan sholat dhuha dan menunjukkan kepeduliannya kepada sesama) adalah- Nilai2 adalah prioritas yang mendahului segalanya dan pastilah bisnis yang sukses akan mengikuti dibelakangnya.

Ketahuilah, harta itu seperti ilmu. Ianya adalah alat bantu, bukan tujuan. Sayangnya, begitu disebutkan kata "harta" orang2 cenderung memiliki pandangan yang negatif. Sahabat Nabi banyak yang hartawan yang dermawan, beberapa di antaranya adalah Abdurahman bin Auf dan Ustman bin Affan. Mereka berani mensedekahkan hartanya hampir sejumlah harta yang dimilikinya.

Keluwesan adalah salah satu tehnik yang jarang diketahui banyak orang merupakan salah satu kemampuan otak kanan. Hal ini merupakan modal utama dalam membangun silaturahim atau berhubungan dengan pihak lain.

Beberapa cara pikir yang memberdayakan dan mengkayakan adalah-

  • Kita adalah makhluk-Nya yang terbaik, melebihi makhluk manapun
  • Apabila Dia telah ridha, dengan imajinasi, kita bisa mencapai prestasi apapun
  • Apabila dia telah ridha, dengan percaya, kita bisa menjemput kebajaiban apa pun

Hidup iti musti hebat, mesti dahsyat dan mesti luar biasa. Nah, sederhana itu dalam bersikap.


Shalat Sunat

Judul: Shalat Sunat
Sub-Judul: Melangkah ke surga dengan shalat sunat sesuai dengan contoh Rasulullah SAW
Pengarang: Dr.H.Aam Amiruddin
Penerbit: Khazanah Intelektual
Cetakan: IV - Sep2013
Keyword: LearnIslam, Sunah, ShalatSunnah

Amal yang pertama kali akan di tanya saat di akhirat kelak adalah shalat. Jika baik shalatnya, akan baik pula seluruh amalannya sehingga kita dengan bebas melenggang masuk ke surga. Namun, jika shalat kita tidak baik, akan panjanglah urusan dan berkuranglah kesempatan kita untuk bisa merasakan kenikmatan abadi.

Para ulama membagi sunah menjadi 3 macam -

  • sunah muakad - sunah yang menjadi penyempurna hal-hal yang wajib. contoh: azan dan sunat rawatib
  • sunah nafilah - sunah yang tidak menjadi rutinitas. contoh: shaum senin-kamis
  • sunah fadlilah - meneladani sifat-sifat Nabi dalam kapasitasnya sebagai manusia. contoh: makan, minum, berpakaian


Shalat sunat terbagi menjadi dua yaitu shalat sunat mutlak and shalat sunak muqayyad. Shalat sunat mutlak dilakukan hanya dengan niat shalat sunat tanpa dikaitkan dengan yang lain. Adapun shalat sunat muqattad yaitu shalat yang disyariatkan dkarena ada kaitannya dengan yang lain, misalnya rawatib, shalat dhuha, gerhana dan istikharah.

Keutamaan shalat sunat-

  1. penyempurna sekaligus pelengkap kekurangan shalat fardhu.
  2. dapat meninggikan derajat dan menghapus kesalahan
  3. menjadi penyebab utama msuk surga berdampingan dengan Nabi SAW
  4. mendatangkan kecintaan Allah SWT
  5. menambah rasa syukur kepada Allah SWT


Tempat terbaik melaksanakan shalat sunat adalah di rumah. berdasarkan hadis sahih berikut.

Imam Ahmad dan Muslim menceritakan bahwa Nabi SAW bersabda "Jika salah seorang diantaramu biasa bershalat di masjid, hendaklah rumahnya juga diberi bagian dari shalatnya supaya Allah memberikan kebaikan karena shalatnya itu.

Menurut riwayat Imam Ahmad dari Umar r.a Rasulullah bersabda:"Shalat sunat seseorang dalam rumahnya adalah cahaya. Maka barang siapa suka melakukannya, dia dapat menerangi rumahnya hingga bercahaya"

Abdullah bin Umar ra berkata Rasulullah SAW bersabda:"Kerjakanlah sebagian shalatmu itu dalam rumah dan jangan engkau jadikan rumahmu itu bagaikan kuburan (untuk tidur saja)"

waktu terlarang mengerjakan shalat adalah

  1. shalat setelah shalat subuh hingga matahari bersinar
  2. sekitar 10 menit sebeluh Zuhur atau saat matahari tinggi
  3. sekitar 10 menit sebelum magrib atau saat matahari terbenam

tempat terlarang mengerjakan shalat

  1. kuburan dan kamar mandi
  2. tempat ibadah agama lain
  3. kandang unta


Jenis shalat sunat
1.shalat rawatib - shalat sunat yang memiliki waktu yang terikat, yaitu dilaksanakan sebelum atau sesudah shalat fardhu. Hukum shalat ini adalah sunat muakad (sunat yang sangat dianjurkan).4 rakaat sebelum Zhuhur; 2 rakaat setelah Zhuhur, 2 rakaat setelah Magrib; 2 rakaat setelah Isya dan 2 rakaat sebelum shubuh

2.shalat syukrul wudhu - setelah berwudhu kita disunahkan melaksanakan shalat dua rakaat. Hukum shalat ini adalah sunah muakad.

3,shalat tahiyatul masjid - orang yang masuk masjid disunahkan melakukan shalat dua rakaat sebelum duduk, sebagai penghormatan (tahiyyal) pada masjid. Hukum shalat ini adalah sunah muakad.

4.Shalat dhuha - shalat ini termasuk salah satu wasiat yang Rasulullah tinggalkan bagi para sahabat

5.Shalat tahajud - Allah SWT memuliakan orang yang suka melakukan shalat Tahajud.

6.shalat istikharah - apabila manusia tidak dapat memecahkan masalah yang dihadapkan dengan akan dan pikiran, dia mengadukan masalah terseut kepada Allah SWT agar dibantu memilihkan keputusan terbaik. Caranya adalah dengan melakukan shalat dua rakaat.

7.Shalat Witir - shalat ini bisa dilaksanakan secara sendiri maupun dilaksanakan dalam shalat Tahajud. Shalat witir sangat dianjurkan Rasulullah SAW.

Shalat sunat berjamaah -

  1. shalat Tarawih
  2. Shalat Idul Fitri dan Idul Adha
  3. Shalat Kusuf dan Khusuf (shalat gerhana)
  4. shalat Istisqa

shalat sunat yang tidak dicontohkan

  1. shalat yang berhubungan dengan hari tertentu
  2. shalat yang berhubungan dengan bulan tertentu
  3. berhubungan degnan kejadian atau hal tertentu




7 Keajaiban Rezeki

Judul:        7 Keajaiban Rezeki
Rezeki bertambah, Nasib Berubah dalam 99 hari dengan Otak Kanan
Pengarang:    Ippho ‘Right’ Santosa – Pakar Otak Kanan, Penerima MURI Award
Penerbit:    PT Elex Media Komputindo
Cetakan:    ke-5 Mei 2010
Halaman:    191 hal


Bila anda pernah membaca buku Ippho yang lain seperti 13 Wasiat Terlarang dan 10 Jurus Terlarang, maka tidak akan merasa asing dengan bukunya kali ini. Buku ini lebih meliaht suatu masalah dengan pendekatan yang lebih spirituil. Masih berbicara di sekitaran Mindset kita.


Ada beberapa istilah yang tidak umum yang dibuat oleh penulis, kita sebagai pembacanya perlu memahami terlebih dahulu tentang istilah2 ini.
Pada dasarnya ada 7 keajaiban untuk mendapatkan rezeki dan merubah nasih dalam 99 hari. Terutama sekali pada bagian mindset kita. Ippho menyebutnya sebagai KEAJAIBAN. Berikut adalah ke-7 keajaiban itu sendiri :

#1. Sidik Jari Kemenangan (Lingkar Diri)
Setiap Orang adalah unik. Setiap orang punya cara tersendiri untuk meraik kemenangan dengan lebih cepat. Yang mana cara tersebut mungkin hanya berlaku pada dirinya, namun tidak berlaku bagi orang lain. Unik seperti  sidik Jari.

#2. Sepasang Bidadari (Lingkar Keluarga)
LOA (Low of Attraction) adalah sesuatu yang selalu disebut-sebut dalam buku the Secet, intinya adalah apa yang Anda pikirkan, itulah yang semeta berikan karena Andalah yang menarik semua itu. Apa kaitannya dengan DOA? Ternyata keduanya saling menguatkan satu sama lain.


Keridhaan Allah tidak akan terlepas dari keridhaan Orang Tua. Bila DIA sudah ridha maka otomatis akan menggerakkan LOA, DOA dan impian.
Selaraskan impian dan doa Anda dengan do’a orang tua, bahkan sebaiknya utaran impian anda agar orang tua menyebutkannya juga dalam doa-doa mereka. Doa Orang Tua akan membuat rezeki Anda betul-betul tercurah.  inilah bidadari pertama, ORANG TUA
Bukan lebah jantan, melainkan lebah betinalah yang membuat sarang dan mencari makan. (QS. 16:68-69) surat An-Nahl.  Ya, PASANGAN HIDUP kita itulah bidadari kedua.
 

Jika anda ingin mempercepat terjadinya LOA, jika ingin mempercepat terkabulnya do’a, Jika Anda ingin mempercepat terwujudnya impian dan Jika anda ingin mempercepat berubahnya nasib, maka inilah pokok-pokoknya :
  • Sampaikan impian Anda kepada orang-orang terdekat, terutama Sepasang Bidadari
  • Bagi pemula cukup miliki SATU IMPIAN BESAR. Jangan miliki lebih dalam waktu bersamaan
  • Bayangkan impian itu. Kemudian berpura-pura seolah-olah itu sedang terjadi. Terus berpura-pura sampai itu benar-benar terjadi.
  • Tetapkan kapan impian itu akan terjadi dan perjelas semuanya
  • Lakukan ini berulang-ulang. Lebih banyak lage, bagi pemula
  • Positifkan kata-kata. Lalu, batinkan kata-kata itu.

 #3. Golongan Kanan (Lingkar Diri)
Ini adalah istilah untuk orang yang banyak menngunakan OTAK KANAN dibandingkan dengan OTAK KIRI-nya. Otak kanan Anda itu akan menentukan 80% dari kesuksesan Anda, sementara otak kanan ini berkaitan dengan Emosioanl (EQ), golongan kanan melakukan sesuatu karena panggilan jiwa, bukan panggilan kerja? Sepenuh hati, bukan sepenuh Gaji.
Perbedaan otak kiri dan kanan :


Otak KIRI
Otak KANAN
Rasional terkait dengan IQ
Kognitif, Logis
Realistis, analistik
Kuantitatif, aritmatik
Serial, Linier
Terencana, kausal
Segmental, fokus
Verbal, eksplisit
Interpersoanl, self-centric
Motorik kanan
Emosional terkait  EQ
Afektif, intuitif
majinatif, artistik
Kualitatif, spasial
Paralel, Lateral
Tak Terencana, impulsif
Holistik, difus
Visual, implisit
Interpersonal, other-centric
Motorik kiri

Anda pasti sudah kenal dengan buah pemikiran Robert T.Kiyosaki, pengarang RichDadPoorDad book series, menurut penulis asahlah otak kanan anda untuk hijrah ke sisi kanan dari tabel Cashflow Quadrant. 

Mari kita lihat faktanya :
  • Bukankah penghuni kuadran kanan seperti pengusaha dan investor itu cemerlang otak kanannya? Sebaliknya, penghuni sisi kiri hebat otak kirinya seperti karyawan dan profesional
  • Al Ries dalam bukunya ‘War in the Boardroom’ – menurutnya kekacauan bisnis sering terjadi gara-gara manajemen itu berpikir terlalu kiri.
  • Golongan Kanan, lantaran berpikir holistik, menguasai interpersonal, dan terbiasa dengan perubahan, maka mereka maklum bahwa bukan Cuma satu jawaban yang benar.

Mengasah INTUISI. Pokok-pokok tentang intuisi ini adalah : Mulailah dengan yang kanan (otak kanan) – maksudnya, otak kanan dulu baru kiri; Intuisi dulu baru analisa; Blink dulu baru think. 


Otak KIRI cenderung memikirkan, otak KANAN cenderung membayangkan. Saat anda membayangkan secara berulang-ulang maka itu akan masuk ke alam bawah sadar. Dapat dikatakan otak kanan adalah gerbangnya otak bawah sadar  Otak bawah sadar itu lebih menentukan dibandingkan dengan otak sadar.

#4. Simpul Perdagangan (Lingkar Sesama)
Islam sangat menganjurkan perdagangan. Ini terbukti pada salah satu wasiat Nabi “Berdaganglah engkau, karena sembilan dari sepuluh pintu rezeki itu berada di perdagangan.” Inilah Pareto Rezeki. Dimana sebagian kecil manusia menguasai sebagian besar rezeki. Dengan kata lain, mereka yang tidak menguasai Simpul Perdagangan, maka kemungkinan Pareto Rezeki tidak akan berpihak padanya.
 

Ndak percaya..? coba liat kaum Yahudi yang minoritas namuun menguasai Amerika. Karena kaum Yahudi itu menguasai Simpul Perdagangan.
 

Orang Islam boleh kaya...? Ya, Pasti! Kekayaan bukanlah mudharat, asalkan :
  • Mampu mempertanggung-jawabkan ‘dari mana’ kekayaan tersebut
  • Mampu mempertanggung-jawabkan ‘ke mana’ kekayaan tersebut
  • Tetap bersikap rendah hati, sederhana dan dermawan
Nabi Muhammad SAW adalah nabi yang paling komplet dalam kehidupannya. Ia pernah menjadi orang biasa-pernah juga jadi nabi, pernah jadi orang miskin-juga pernah jadi orang kaya, pernah jadi anak-pernah juga jadi ayah, pernah jadi panglima perang-kepala negara, pernah  jadi penggembala – pernah juga jadi PENGUSAHA.

#5. Perisai Langit (Lingkar Diri)
Ippho – “Menabung itu baik. Investasi itu lebih baik. Sedekah adalah yang terbaik”
Betapa kanannya suatu keyaknan! Betapa kanannya sebuah agama! Ianya tidak bisa dipahami dengan otak kiri yang realistis. Namun perlu dipahami oleh otak kanan yang imajinatif. 


Ndak percaya? Lihat saja :
Untuk sehat apa yang di ajarkan oleh ISLAM  puasa, shalat  tahajjud, sedekah
Supaya rezeki bertambah, apa yang diajarkan oleh agama  sedekah, shalat dhuha, shalat tahajjud, istighfar, zikir, tawakkal, syukur, menikah, berhaji, berumrah, memperbaiki ibadah 

Belum lagi hitungan manfaat ibadah  10-1 = 19 (manfaat sedekah); 1+1=27 (manfaat shalat berjamaah); 1x6=355 (manfaat puasa Syawal)

Bila ada berpikir dengan otak kiri pasti tidak akan setuju dengan statement di atas bukan?  puasa, itu kan membuat kita sakit; sholat tahajjud, mengurangi waktu tidur-istirahat kurang; sholat dhuha-mengurangi waktu produktif; sedekah-mengurangi rezeki; haji dan umrah-menghabiskan rezeki.


Allah bersabda : “Perumpamaan orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah (sedekah) adalah serupa dengan sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada tiap-tiap tangkai itu berisi seratus biji. Dan Allah melipatgandakan (balasan) bagi sesiapa yang dikehendaki-Nya” (QS.2:261
 

Dan inilah pesan Nabi: 
Belilah semua kesulitanmu dengan sedekah” – 
Obatilah penyakitmu dengan sedekah” – 
Perbanyak sedekah, sebab sedekah dapat memanjangkan umur”-
Bersegeralah bersedekah, sebab bala tidak pernah mendahului sedekah 
Mengacu pada dalil-dalil diatas maka manfaat dari sedekah adalah : melipatgandakan rezeki, memudahkan urusan, memudahkan jodoh, memudahkan keturunan, memelihara kesehatan, memanjangkan umur dan menolak bala.

What you give is what you get. Apa yang anda berikan itu pula yang anda dapatkan  hukum timbal balik (Law of Reciporacy). Pengajar kekayaan Robert T.Kiyosaki dan motivator 

kelas dunia Joe Vitale juga berpendapat kurang lebih begitu.
 

SEDEKAH, inilah salah satu keajaiban dan salah satu ruas dalam Perisai Langit. Selain sedekah, ada empat ruas lainnya yang membentuk Perisai Langit. Selengkapnya:
  1. Pemberian: Sedekah
  2. Sholat: Dhuha, Tahajjud dan Taubat
  3. Sikap: Tawakkal, Syukur, Sabar dam Husnudzon
  4. Perkataan: Zikir, Istighfar dan Shalawat
  5. Perbuatan: berbakti pada orang tua, menikah, memiliki keturunan, berhaji, berumrah, silaturahim, ikhtiar dan berdagang.
Rumusnya untuk mendapatkan rezeki yang berlimpah adalah dengan menggabungkan antara kegiatan sedekah dengan ikhtiar. Bila hanya satu yang dilakukan maka tidak akan ada percepatan untuk mendapatkannya. Harus menggabungkan antara 6D + 51, yaitu:
Dagang + Do’a + Dhuha + Derma = Duit + Dahsyat (6D)
Iman + Ikhlas + Ibadah + Ikhtiar = Ijabah

 

#6. Pembeda Abadi (Lingkar Diri)Kunci dari Pembeda Abadi ada be different, apa yang menjadi ciri khas anda. Dimana bila orang mengucapkan suatu kata kunci maka yang akan langsung teringat oleh orang itu adalah ANDA. Contoh: Bila anda mengucap teh botol... pasti merk Sosro yang terlintas pertama, air dalam kemasan... pasti AQUA, bagaimana dengan Let’s Do It... merk Nike kan.
 

Bagaimana cara mencari pembeda abadi? Carilah kekuatan dari diri anda. Salah satunya dengan menjawab 5 pertanyaan berikut :
  1. Apa yang paling anda MINATI?
  2. Apa yang paling Anda KUASAI?
  3. Apakah sesuatu yang anda MINATI dan KUASAI itu menghasilkan INCOME?
  4. Apakah sesuatu yang anda MINATI dan KUASAI itu menghasilkan mem-BAHAGIA-kan?
  5. Apakah itu sesuai dengan PESEPSI PUBLIK tentang Anda?
Bila anda bisa menjawab ke-5 pertanyaan itu berarti anda telah memiliki Pembeda Abadi – Differentiate bagi diri anda. Tanpa ini anda hanya akan menjadi orang rata-rata, kurang bergairah, bergerak lambat, gampang dilupakan, rentan dikalahkan dan sukar untuk dibayar mahal. Tidak perlu tersinggung karena itu benar adanya.

Bagaimana cara mendapatkan kata kunci untuk Pembeda Abadi  persepsi publik, begitu publik memiliki persepsi sesuatu tentang diri anda maka itu akan melekat selamanya. Berikut caranya:

  • Temukan sebuah kata yang menyiratkan kekuatan Anda – Pembeda Abadi
  • Kunci kata tersebut dan ekspose selalu kata itu oleh Anda
  • Cepat atau Lambat publik akan mempercayainya, bahkan memperkuatknya – Persepsi Publik
  • Begitu persepsi publik terbentuk, niscaya tidak seorang pun dapat mengambil akih kata itu dari Anda
Contoh: Betapapun hebatnya Michael Jordan bermain Golf dan Baseball secara profesional, ia akan tetap dikenal sebagai pemain basket profesional yang hebat. Arifin Ilham – Dzikir, Yusuf Mansyur – Sedekah dan Hermawan Kartajaya – Pemasaran/Marketing.

#7. Pelangi Ikhtiar (Lingkar Diri)
Terdiri dari 7 bias yang merupakan kebiasaan-kebiasaan dari seorang pemenang, yaitu :
 

1.    Menjadi Miliarder dalam Hitungan Menit – IMPIAN
Dia bisa mengirimkan bencana yang dalam hitungan menit akan menghilanhkan jutaan umat manusia, menghilangkan miliaran aset yang dikumpulkan sejak lama dan itu semua hanya dalam hitungan MENIT saja. Jadi, apakah DIA mampu membuat anda kaya dalam beberapa MENIT saja?  gunakan otak KANAN
2.    Membuat Nasib menuruti kehendak anda– TINDAKAN
Action atau tindakan menjadi kata kuncinya, tanpa anda melakukan ini maka tidak akan ada kemajuannya sama sekali. Anda memiliki 1.000 dreams yang hebat namun 0 action maka sudah jelas hasilnya. Bandingkan dengan bila Anda hanya mempunyai 1 dream dan melakukan 7 actions maka kemungkinan besar mimpi Anda akan terwujud dalam waktu yang singkat.
3.    Menaklukkan lawan yang jauh lebih besar – KECEPATAN
Action tinggal action jika tanpa kecepatan. Bukan yang kuat mengalahkan yang lemah, namun yang cepat lah yang mengalahkan si lambat. Kuncinya ada di Time Management, karena ada kalanya kita harus melambatkan juga kecepatan kita. Contoh: saat kita bercengkrama dengan keluarga tercinta atau berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa  tak mungkin cepat-cepat kan.
4.    Terbang mengelilingi Ka’bah – KEYAKINAN
Kata Kuncinya adalah YAKIN! Yakin akan keberadaan-Nya, pertolongan-Nya dan rahmat-Nya  manusia dilarang untuk berputus asa. Iblis saja memiliki keyakinan, hanya ketakwaan yang ia tidak miliki. Jangan sampai Anda kalah dengan Iblis!
Keyakinan itu adalah faktor pengali. Dalam artian, keyakinanlah yang memberi sesuatu itu menjadi kenyataan atau tidak.
5.    Berdiri di atas Bahu Raksasa – PEMBELAJARAN
Dalam kamus seorang pemenang tidak ada yang namanya kegagalan, yang ada hanyalah pembelajaran. Teknik pembelejaran banyak ragamnya, namun ada 3 yang menjadi favorit penulis :
Action oriented, pembelajran yang paling ampuh adalah dengan terus-menerus action. Kenapa? Sewaktu anda bereaksi cepat maka muncullah reaksi yang cepat pula. Nah, dari reaksi inilah anda belajar.
Teknik Belajar dengan Mengajar. Begitu Anda mempelajari satu ilmu baru yang bermanfaat, segerlah ajarkan itu kepada orang lain. Niscaya proses pembelajaran Anda akan semakin cepat.

Teknik berdiri di atas bahu para raksasa. Dalam buku 100 manusia terhebat di dunia Issac Newton ada di urutan ke-2, mengalahkan Nabi Musa dan Isa kenapa. Ia adalah ilmuwan hebat yang tidak suka sekolah tapi suka belajar. Nah, ia belajar dari ilmuwan2 besar terdahulu  jadi dia selalu belajar dari yang TERBAIK.
6.    Jangan Jadi YUDAS abad-21 – KEPERCAYAAN
Integritas akan melahirkan reputasi dan reputasi akan melahirkan kepercayaan. Integritas juga merupakan faktor pengali, dimana integritas dapat membuat sesuatu itu menjadi kenyataan atau tidak, menjadi besar atau tidak.
7.    Jangan hanya menilai hasil – KEIKHLASAN
Keikhlasan juga merupakan faktor pengali, dalam artian keikhlasanlah yang membuat sesuatu itu terhitung ibadah atau tidak. Sesederhana itu.

2014 © Movieism
RealMag theme by Templateism