Sub-Judul: Membentuk spiritual enterpreneur yang melibatkan SAng Maha PEmberi dalam setiap aktivitas bisnisnya
Pengarang: Joko Syahban
Penerbit: Hikmah - PT Mizan Publika
Cetakan: I-Mei 2008
Bisnis itu sebenarnya bisa diaplikasikan sebagai ibadah - seperti HR Ahmad, Timidzi, Ibnu Majah dan Hakim -- Wahai manusia! Beribadahlah sepenuhnya kepada-Ku, niscaya Aku penuhi hatimu yang ada dalam dada dengan kekakyaan dan Aku penuhi kebutuhanmu. Jika tidak kalian lakukan, aku pasti penuhi tanganmu dengan kesibukan dan tidak Aku penuhi kebutuhanmu.
Dalam Al-Quran yang merupakan keterangan-keterangan suci dan mutlak kesahihannya karena langsung dari Allah SWT, tidak ada satu ayat pun menganjurkan untuk hidup miskin. Bahkan, Nabi Muhammad SAW, manusia utama yang dipasrahai oelh Allah SWT dan penutup para utusan untuk mengibarkan bendera Islam tidak pernah mengajal umatnya menuju lembah kemelaratan. ingat! Beliau adalah seorang pebisnis sukses (hal.13)
Bila kita menginginkan Allah SWT terlibat dalam setiap aktivitas bisnis dan pekerjaan yang kita, sudah pastikita sendiri harus akrab terlebih dahulu dengan-Nya. Jalinan keakraban antara kita sebagai hamba dengan Tuhan dapat dibangun dengan beragam cara ibadah (hal.25)
Prinsip2 keislaman sebenarnya adalah RUKUN ISLAM dan ditopang secara kokoh dengan prinsip2 keimanan yang disebut RUKUN IMAN.
Shalat menjadi satu-satunya sarana untuk melakukan hubungan langsung antara hamba dengan Sang Maha Pencipta. Aktifitas ruhani selama proses shalat lebih dominan dalam rangka berjalan menuju kehadirat-Nya. Buah dari shalat ini dijelaskan dalam surat QS Al-Ankabut[29]:45 -- Bacakanlah apa yang telah diwahyukan kepadamu dari kitab Al-Quran dan dirikanlah shalat. Sungguh, shalat itu mencegah perbuatan keji dan mungkar. Dan sungguh, merenungkan karunia Allah itu sangat besar artinya dalam hidup ini. Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.
Jadi, bila manusia tidak mampu memperoleh kelezatan dari shalat, yaitu mencegah dari perbuatan keji dan mungkar tentu ada yang salah dalam prosesi shalat kita dari mulai niat hingga pengerjaannya.
Shalat adalah alat komunikasi dengan Allah, seperti halnya dalam berbisnis, komunikasi adalah faktor terpenting dalam membangun suatu bisnis. Hari ini banyak diterjemahkan dengan melakukan networking.
Langkah selanjutnya adalah berdoa karena doa adalah senjatanya umat Islam. Agar doa ini ampun maka seorang hamba harus selalu menjaga kebersihan diri, terutama dari makanan dan minuman yang haram. Ambillah air wudhu sebelum berdoa dan awalilah dengan memujiNya dengan kalimat dzikir.
Waktu yang mustajab untuk berdoa adalah-
- antara adzan dan iqamah
- menjelang shalat dan sesudahnya
- dalam sepertiga malam terakhir
- sepanjang hari jumat
- waktu antara dzuhur dan ashar, serta antara ashar dan magrib
- ketika mengkhatamkan Al-Quran
- Ketika dalam posisis bersujud
- ketika hujan turun
- saat melakukan tawaf
- saat menghadapi musuh di medan perang
tempat tertentu yang mendapatkan prioritas dari Allah-
- di depan dan di dalam Ka'bah
- di masjid nabawi
- di belakang makam Nabi Ibrahim
- di atas bukit shafa dan marwah
- di arafah, mudzalifah, Mina dan ditempat dalam rukun ibadah haji
- di tempat-tempat yang mulia dan suci sperti masjid dan mushala
Thomas Stanley melakuka survey terhadap 733 multimillionaire dengan pertanyaan inti faktor-faktor yang mendukung keberhasilan itu apa saja? maka rangkuman dari survey itu adalah -orang-orang kaya itu ketika berproses meraih kesuksesan dalam bisnis, menyebutkan 5 faktor penting:
- jujur pada semua orang
- menerapkan kedisiplinan yang tinggi
- bergaul dengan orang lain
- bersuamikan atau beristri yang mendukung
- bekerja lebih giat dan keras dibandingkan rata2 orang
Setelah berdoa rangkaian kegiatan berikutnya adalah -
- Energi Zikir untuk bisnis
HR.Baihaqi -- Maukah kuceritakan kepada kalian tentang amal kalian yang berbaik dan terbeersih di sisi Raja (Allah SWT), paling tinggi derajatnya di natara kalian dan lebih baik daripada memyerahkan emas dan oerak serta memerangi musuh sehingga kalian menebas leher mereka dan mereka menebas leher kalina? Para sahabat bertanya:'Apakah itu RAsullullah?" Beliau menjawab: "Zikir mengingat Allah SWT"
- Kedahsyatan Istighfar
DAlam Nahjul Balaghag Ali bin Abi Thalib berkata: Astaghfirullah dimaksudakn bagi orang-orang yang berkedudukan tinggi, tinggi karena kata insitghfar ini berdiri diatas 6 topangan, yaitu:
- .Sudah melakukan Tobat atas dosanya dimasa lalu;
- .Tidak mengulangi dosa, maksiat atau kesalahan yang sudah dilakukan;
- .Memenuhi hak-hak orang lain;
- .memenuhi kewajiban yang pernah diabaikan;
- .sungguh menyesali rezeki haram yang pernah didapat;
- .Dapat merasakan pahitnya sebuah ketaatan, namun tetap istikhamah.
Kinerja istighfar itu akan membuahkan hasil berupa keberuntungan, jika Allah Yang Maha Pemaaf sudah rida.
- Menuai Reward dengan Bershalawat
QS Al-Ahzab[33]:56 -- Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikatNya bershalawat kepada Nabi Muhammad. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu sekalian untuknya dan ucapkanlah salama dengan penuh penghormatan.
MEnurut KH Nor Mu.Kafandi dalam 'Rahasia, Keutamaan dan Keistimewaan Shalawat (2002) shalawat mengandun khasiat -
- memperoleh rahma dari Allah SWT dan memperoleh syafaat dari Nabi Muhammad SAW;
- mendapat pimpinan dari malaikat yang bagus-bagus;
- dapatm menghapus dosa dan meninggikan derajat;
- dapat menutupi kebutuhan dunia dan akherat.
- Mendapat rida' Allah; kesaksian dari Rasulullah SWA;
- memberatkan timbangan kebaikan dan mendapat minum air telaga Al-Kautsar
- bebas dari api neraka, dapat melinatasi shirath seperti kilat
- mendpat pahala yang melebihi 20 perang Sabil, dan dapat menghilangkan kemiskinan dan kesempitan resezki
- Membingkai Bisnis dengan Kesabaran
Allah SWT berjanji akan menyertai, memberikan hidayah, pertolongan dan kemenangan pada orang-orang yang sabar:
QS Al Baqarah [2]:153 -- Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar
QS Ali Imran[3]:120 -- Jika kamu bersabar dan bertakwa, niscaya tipu daya mereka sedikit pun tidak mendatangkan bahaya kepadamu. Sungguh, Allah mengetahui sega apa yang mereka kerjakan
QS Asy-Syura[42]:43 -- Tetapi orang yang bersabar dan memeafkan sesungguhnya (perbuatan) yang demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan
Sabar pada saat berhasil juga sama sulitnya dengan sabar dalam perjalana menuju keberhasilan, hal ini dikarenakan agar:
.tidak terjerumus kedalam lembah kesombongan
.tidak berlebihan dalam menambah dan mningkatkan perolehan keberhasilan
.sadar bahwa kesuksesan yang didapat semata-mata karena Allah, sehingga kita tidak menyianyiakan nikmat tersebut. Dengan kata lain kita dapat sabar saat menunaikan hak Allah SWT
.tidak mempergunakan hasil kesuksesan itu untuk aktivitas yang haram
- Kejujuran sebagai 'WAy of Business'
Kejujuran adalah salah satu karkteristik Rasulullah yang ditunjukkannya saat berbisnis. DAn merupakan modal yang utama dalam melakukan bisnis, bukan hanya modal finansial semata, namun sifat2 inilah yang harus ditonjolkan sebagai pebisnis dan sebagai modal utama dan yang paling mendasar.
Hal-hal yang dimaksud tersebut adalah -
- Shiddiq (jujur) - maknanya baik tutur kata maupun perbuatan Muhammad adalah bersifat benar, sesuai dengan ajaran dan bimbingan Allah,
- Amanah (terpercaya) - Muhammad SAW bersifat jujur dalam menerima ajaran Allah dan memelihara keutuhannya dan menyampaikan kepa da umat mansuia sesuai dengan kehendakNya. mustahil beliau menyelewengkan atau berbuat curang atas ajaran Allah SWT yang diterimanya
- Tabligh (menyampaikan wahyu) - Muhammad SAW pasti menyampaikan seluruh ajaran Allah SWT sekalipun mengakibatkan jiwanya terancam
- Fathanah (cerdas) - Muhammad SAW bijaksana dalam sikap, perkataan dan perbuatannya atas dasar kecerdasannya. Mustahil dapat dipenharuhi oleh orang lain.
- Siapa yang mau memberi pinjaman kepada Allah?
.Anjuran bersedekah
QS Al Bawarah[2]:245 -- siapa yang mau memberi pinjaman kepada Allah? Pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipatgandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepadaNya lah kamu dikembalikan.'
.Ancaman lalai saat sukses
QS At-Takatsur[102]:1-8 -- Bermegah-megahan telah melalaikanmu sampai kamu masuk kedalam kubur. Janganlah berbuat begitu, kelak kamu akan tahu akibatnya, Sekali lagi, jangan berbuat begitu kelak kamu akan tahu juga akibatnya. Jangnan berbuat begitu, kalau sekiranya kamu tahu dengan yakin. PAsti akan terbayangkanlah neraka Jahannam itu olehmu. Kemudian pastikanlah akan kamu ketahui akibatnya dnegan aainul yakin. Kemudian pada hari itulah kamu akan dimintai pertanggungjawaban tentang kenikmatan yang kamu megah-megahkan di dunia itu.
KEuntungan memeberikan 'kredit' kepada Allah itu bukan saja di akhirat tapi yakin akan dirasakan di dunia juga. Oleh karena itu enterpreneur yang melibatkan Allah dalam gerak bisnisnya, tidak akan merasa berkurang aset dan kekayaannya bila dibelanjakan di jalan Allah.
HR Bukhari - WAhai anak Adam belanjakanlah, maka Aku akan memebri belanja kepadamu
HR Bukhari - Tangan Allah penuh, tidak terkurangi oleh nafkah, terus memeberi siang dan malam
HR Bukhari - TAhukah kalian sesuatu yang sudah dinafkahkan-Nya sejak Dia menciptakan langit dan bumi, sesungguhnya apa yang di tanganNya tidaklah berkurnag, pada waktu itu singgasana-Nya di atas air dan di tanganNya memegang timbangan (mizan)
Sedekah atau pinjaman terbaik adalah -
QS Ali'Imran[3]:92 -- Kamu sekali-kali tidak akan mencapai kebjaikan yang sempurna sebelum kamu menafkahkan sebagian harta yang kamu cintai. Apa-apa yang kamu nafkahkan itu, sesungguhnya Allah Maha mengetahui.
- Bisnis Cerdas karena ruhani sehat
HR Bukhari-Muslim -- Dalam tubuh manusia ada segumpal daging. Bila ia baik, baiklah seluruh tubuh itu, tetapi bila ia rusak, rusak pula tubuh itu. Ketahuilah bahwa segumpal daging itu adalah HATI
Indikasi hati yang sakit itu tampak pada prilaku, tindakan dan aktivitas yang menyimpang dari Al-Quran dan HAdist. Wujud hati yang sakit itu antara lain: menonjolnya sikap dan sifat dengki, pendendam, dusta, korupsi, fitnah, fasik, nifaq kufur an puncaknya Syirik.